KEJADIAN TAHUNAN

Hujan Guyur Kota Makkah
Untuk pertama kalinya menjelang musim haji tahun ini, hujan mengguyur Kota Makkah. Meski hanya berlangsung beberapa saat, sempat terjadi genangan air di sejumlah tempat.

Fenomena alam ini terjadi sekitar pukul 07.00 waktu setempat, Minggu (10/12/2006). Hujan turun tidak terlalu lama, hanya sekitar 10 menit dan tidak terlalu deras.

Turunnya hujan ini membuat suasana Kota Makkah sedikit berubah. Udara yang biasanya terasa kering berubah menjadi lembab. Pepohonan di pinggiran jalan juga terlihat lebih resik.





Namun demikian, hujan tidak mengurangi aktivitas jamaah haji di Masjidil Haram. Para jamaah haji tetap melakukan kegiatan ibadah seperti biasa. Ribuan jamaah tetap melaksanakan tawaf di bawa siraman hujan. Demikian dilaporkan reporter detikcom di Makkah, Djoko Tjiptono.

Setelah hujan berhenti, ratusan tenaga kebersihan terlihat sibuk mengeringkan lantai Masjidil Haram. Berbagai alat digunakan, mulai dari karet pendorong air hingga mobil pengepel lantai.

Hujan memang membuat lantai di halaman luar Masjidil Haram menjadi sedikit licin. Hal ini membuat sejumlah jamaah haji nyaris terpeleset. Mereka pun harus berjalan ekstra hati-hati.


0 komentar:

Best Blogspot Templates 2013